KAJI ULANG RENCANA ASESMENT DAN PERANGKAT ASESMENT
Rabu (10/03/2021), LSP UAD melakukan kaji ulang rencana assessment dan perangkat assessment di Ruang rapat LSP UAD. Hadir dalam kesempatan tersebut, PIC Skema Kepala Cabang/Manajer Koperasi Jasa Keuangan, PIC Skema Pengujian Laboratorium Biologi, PIC Skema Network Administrator Muda, PIC Skema Desainer Multimedia Utama, PIC Skema Database Administrator, dan PIC Pengembang Web/Web Developer. Dalam kesempatan tersebut, Manajer Sertifikasi dan Pengembangan Skema mengemukakan bahwa mengkaji ulang proses assessment termasuk di dalamnya mengkaji ulang rencana assessment dan perangkat assessment adalah penting untuk dilakukan. Proses ini penting dilakukan agar memungkinkan asesor memperbaiki dan memodifikasi assessment selanjutnya. Kaji ulang ini kali ini dilakukan oleh tim LSP bersama PIC dan asesor yang bersangkutan untuk dilakukan supervise terhadap pelaksanaan assessment.